Categories
Berita Kuliah Tamu

Diskusi “Pengolahan Porang untuk Industri Pangan Indonesia”

Program studi Teknik Pangan ITB mengadakan diskusi dengan tema “Pengolahan Porang untuk Industri Pangan Indonesia” sebagai bagian dari kuliah PG3201 Teknologi Hidrokoloid. Diskusi yang diselenggarakan secara daring ini menghadirkan Bapak Andy Murphy, Head of R&D P.T. Suntory Garuda Beverages.

Kuliah diawali dengan pemaparan singkat dari salah satu pengajar kuliah ini, yaitu Dr. Tatang H. Soerawidjaja. Pak Tatang memaparkan bahwa tanaman porang di Indonesia sebenarnya sudah mulai diteliti dan dieskpor sejak zaman Hindia Belanda.
Peserta kuliah diajak untuk berpartisipasi aktif dengan mengumpulkan berbagai fakta menarik seputar porang. Hasil pencarian lalu didiskusikan bersama di dalam kesempatan ini.

Bapak Andy menjelaskan bahwa tepung glukomannan hasil pengolahan dari porang dapat diaplikasikan dalam banyak produk pada industri makanan dan minuman, seperti minuman jeli, olahan daging seperti sosis, bahkan hingga makanan hewan.

Masih banyak tantangan yang perlu dijawab dalam pemanfaatan porang untuk industri pangan. Prodi Teknik Pangan ITB turut ambil bagian dengan melakukan riset mengenai pemurnian glukomannan. Mari kita berdayakan sumber daya alam lokal agar Indonesia mencapai ketahanan pangan!