Tujuan

Teknik pangan adalah disiplin teknik yang membidangi proses pengolahan bahan pangan secara fisika, kimia, & biokimia menjadi bahan atau produk pangan berskala pabrik secara efisien. Program Studi (Prodi) Teknik Pangan ITB didirikan sebagai prodi Teknik Pangan pertama di Indonesia pada tahun 2014 untuk menjawab kebutuhan industri pangan terhadap sarjana teknik yang mampu mendesain proses dan teknologi baru untuk mengolah pangan secara berkelanjutan (sustainable) serta menyempurnakan proses produksi pangan yang telah ada agar menjadi lebih efisien. Sebelum berdiri sendiri sebagai program studi, pendidikan teknik pangan telah dimulai sejak tahun 2003 sebagai sub-prodi Teknologi Pangan pada prodi Teknik Kimia ITB. Prodi Teknik Pangan ITB hendak dikembangkan untuk ikut serta dalam menanggulangi isu–isu nasional bio-based economy dan mempersiapkan bangsa menghadapi persaingan global. 

Program Studi Teknik Pangan ITB memiliki tujuan untuk menghasilkan sumber daya insani yang:

  1. Memiliki pengetahuan dan keterampilan di bidang Teknologi Pengolahan Pangan sehingga dapat menformulasikan masalah-masalah yang berhubungan dengan pemrosesan dan pengolahan pangan pada skala industri, serta dapat menemukan solusi permasalahan di bidang terkait.
  2. Memiliki pengetahuan tentang komponen pangan khas Indonesia dan pangan tandingan dari dalam negeri.
  3. Memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dan bekerja dalam tim yang bersifat multi disiplin.
  4. Menjunjung profesionalisme dalam pekerjaan yang dilakukan.
  5. Memiliki kemampuan dan kemauan untuk terus belajar dalam rangka mengikuti perkembangan global.
id_IDBahasa Indonesia